Jasa Penerjemah Resmi dan Tersumpah

Rekomendasi Jasa Penerjemah Resmi dan Tersumpah Terbaik

Akses yang kian terbuka lebar dewasa ini memungkinkan orang-orang untuk menjalin kerja sama antarnegara. Namun sayangnya, kendala bahasa terkadang masih menjadi tembok penghalang yang perlu Anda atasi.  Oleh sebab itu, Anda memerlukan jasa penerjemah resmi dan tersumpah.  

Apa itu Penerjemah Resmi dan Tersumpah?

dokumen Jasa Penerjemah Resmi dan Tersumpah

Berbeda dengan penerjemah biasa, seorang penerjemah resmi  sudah mengantongi lisensi atau sertifikat resmi dari pemerintah maupun pihak berwenang setempat. Sertifikat ini membuktikan kemampuan mereka yang sudah teruji dalam menerjemahkan dokumen penting secara akurat.

Memang, ada banyak sekali orang yang memiliki kemampuan untuk menerjemahkan namun tidak semua mampu menerjemahkan dokumen resmi seperti akta notaris, surat perjanjian, dan dokumen hukum. Sebab, penerjemahan untuk dokumen tersebut memerlukan keakuratan dan ketelitian yang tinggi, yang mana hal itu belum tentu dimiliki oleh penerjemah yang bukan penerjemah resmi.

Sedangkan apa itu penerjemah tersumpah pada dasarnya sama dengan penerjemah resmi. Ini hanyalah penyebutan istilah lain, yang biasa digunakan di beberapa negara seperti Indonesia.

Anda tak perlu khawatir menggunakan jasa penerjemah ijasah resmi dan tersumpah, misalnya jasa penerjemah tersumpah bahasa Inggris, untuk menerjemahkan dokumen Anda. Sebab, mereka sudah memiliki kewenangan untuk menerjemahkan dokumen resmi secara sah dan dapat mempertanggungjawabkannya secara hukum.

Baca Juga: Penerjemah Ijazah Resmi Online Murah & Cepat

Perlunya Menggunakan Jasa Penerjemah Resmi dan Tersumpah

Alasan Pentingnya Menggunakan Jasa Penerjemah Resmi dan Tersumpah

1. Hasil Akurat

Seorang penerjemah resmi mampu menerjemahkan dokumen penting sesuai dengan aslinya, sehingga Anda tak perlu khawatir akan ada istilah penting yang terlewat. Penerjemah tersumpah mampu menerjemahkan kata dan kalimat secara akurat dan konsisten. Hal ini lantaran penerjemah resmi dan tersumpah sudah melewati ujian khusus untuk membuktikan kemampuan mereka.

2. Memenuhi Persyaratan Hukum

Beberapa orang yang pada umumnya memerlukan jasa penerjemah resmi dan tersumpah adalah kalangan pebisnis, pelamar beasiswa, maupun lembaga pemerintah. 

Misalnya untuk menerjemahkan ijazah atau nilai yang diterbitkan oleh perguruan tinggi sehingga memerlukan penerjemahan dokumen dengan keabsahan tinggi yang dapat mencegah interpretasi yang keliru dari dokumen asli.

Meskipun Anda mungkin bisa saja menggunakan jasa penerjemah biasa, namun peluang keabsahan dokumen ditolak tetap ada.

3. Kerahasiaan Terjamin

Bagi Anda yang memakai jasa penerjemah resmi dan tersumpah juga tak perlu khawatir dokumen Anda akan bocor ke pihak ketiga. Sebab, penerjemah resmi dan tersumpah bekerja dengan profesional dan tanggung jawab. Pada umumnya, mereka juga memiliki kewajiban untuk menjaga kerahasiaan dokumen yang mereka terjemahkan.

4. Kinerja Cepat

Selain mampu menerjemahkan bahasa dengan tingkat keakuratan yang tinggi, integritas penerjemah resmi dan tersumpah juga tak perlu diragukan lagi. Anda dapat mengandalkan mereka untuk menerjemahkan dokumen dalam waktu yang singkat.

Ini sangat penting bagi Anda terutama yang memiliki prinsip ‘waktu adalah uang’. Anda tentunya tak ingin melewatkan kesempatan kerja sama dengan klien dari luar negeri hanya karena keterlambatan dalam menerjemahkan dokumen, bukan?

5. Mencegah Kesalahan yang Berdampak Buruk

Kesalahan dalam menerjemahkan dokumen, misalnya penggunaan istilah yang kurang tepat seperti aslinya, berpotensi menimbulkan dampak buruk. Misalnya kerugian finansial maupun masalah hukum bagi pebisnis.

Namun, hal ini dapat dihindari jika Anda menggunakan penerjemah resmi dan tersumpah seperti Pro-Penerjemah. Karena penerjemah resmi dan tersumpah sudah dipastikan memiliki kemampuan yang tinggi untuk menerjemahkan secara akurat, maka Anda bisa bernapas lega karena dapat mencegah masalah tersebut di kemudian hari.

Baca Juga: Penerjemah Dokumen Resmi Online Berkualitas

Kesimpulan

Nah, demikian sekilas mengenai jasa penerjemah resmi dan tersumpah serta alasan pentingnya menggunakan jasa tersebut. Biaya jasa penerjemah tersumpah juga bervariasi sehingga perlu Anda cermati.

Meski ada banyak jasa penerjemah tersumpah murah, namun pastikan Anda tidak salah membuat pilihan.

Bagi Anda yang ingin menerjemahkan dokumen penting, Pro-Penerjemah sebagai penerjemah tersumpah Jakarta menyediakan jasa penerjemah resmi dan tersumpah untuk memudahkan urusan Anda.

Anda dapat menghubungi kami melalui:

Email: kantorpenerjemahtersumpah@gmail.com

WA: 082134390304

Selamat mencoba!

Dapatkan Penawaran
Dapatkan Penawaran Harga Terbaik.
Chat Admin untuk Penawaran Harga Terbaik